Pages

Jumat, 24 Juni 2011

10 Kata Terpanjang dalam kosakata bahasa Inggris

Bahasa Inggris dikenal sebagai bahasa dengan pengucapan kata yang pendek, bayangkan saya, kita harus mengucapkan kata "Aku cinta Padamu", dalam bahasa Indonesia, sedangkan dalam bahasa Inggris cukup dikatakan dengan " I Love You". Namun usut punya usut, ternyata tak selamanya kata dalam bahasa Inggris itu mempunyai pengucapan yang singkat. Bahkan ada beberapa kata yang justru sangat panjang dan sulit diucapkan (terlebih untuk kita orang Indonesia)
Berikut ini adalah 10 Kata terpanjang dalam kosakata bahasa Inggris yang saya jamin bisa bikin pembaca malas untuk membacanya, Ga percaya? Yaudah, langsung saja

10. Otorhinolaryngological (22 huruf)
Cabang ilmu kedokteran yang berkaitan dengan pengobatan gangguan kepala, leher, telinga, tenggorokan dan hidung.

9. Thyroparathyroidectomized (25 huruf)
Proses pemotongan kelenjar paratiroid Tiroid.

8. Radioimmunoelectrophoresis (26 huruf)
Elektroforesis untuk antigen terpisah dan antibodi dengan menggunakan antigen atau antibodi berlabel dengan radioisotop.

7. Honorificabilitudinitatibus (27 huruf)
Ini adalah kata terpanjang yang pernah diterapkan oleh Shakespeare yang berarti "Negara yang mampu mencapai kehormatan".

6. Antidisestablishmentarianism (28 huruf)
Berkembang pada 1838 di Inggris, artinya proposal pengajuan dari kelompok oposisi yang menolak pembentukan gereja Anglican

5. Floccinaucinihilipilification (29 huruf)
Proses menentukan sesuatu yang benar-benar berharga.

4. Pseudopseudohypoparathyroidism (30 huruf)
Sebuah gangguan genetik yang berhubungan dengan tetanus dan kejang.

3. Supercalifragilisticexpialidocious (34 huruf)
Sesuatu untuk mengatakan ketika Anda tidak mengatakan sesuatu.

2. Hepaticocholangiocholecystenterostomies (39 huruf)
Sebuah operasi pembuatan sambungan antara kandung empedu dan saluran hati dan/atau antara usus dan kandung empedu.

1. Pneumonoultramicroscopicsilicovolcanoconiosis (45 huruf)
Penyakit paru yang disebabkan karena menghirup debu silika kristalin.

Gimana pembaca? masih bersedia untuk membacanya?

Minggu, 19 Juni 2011

10 Alasan kenapa cowok susah dapat pacar

Kata pepatah orang tua jaman dahulu, "kalo jodoh tak akan kemana". Tapi jika kita telusur lebih jauh pepatah tadi,justru kita akan menemukan sesuatu yang justru berlawanan dengan ajaran agama, lho !...apa maksudnya ?

maksudnya adalah jika dalam pepatah tadi secara garis besar menggambarkan kita tak usah berusaha terlalu keras untuk mencari jodoh kita,toh jodoh kita sudah ditentukan. Tapi ajaran agama (terutama Islam) justru beranggapan lain,kita sebagai manusia harus berusaha semaksimal mungkin untuk mendapatkan pasangan jodoh terbaik kita, hal ini didasarkan pada fakta bahwa jodoh kita adalah makhluk yang akan membimbing dan mengingatkan kita dalam mengarungi kehidupan ini

Tapi pada kenyataanya,banyak sekali insan manusia (terutama laki-laki) yang sulit mendapatkan jodoh,apalagi jika kita insan tadi hidup di zaman modern seperti sekarang,zaman di mana tak berlaku lagi sistem siti nurbaya dimana anak perempuan dipaksa kawin dengan laki-laki pilihan orang tuanya

tapi disamping itu,ada juga berbagai penyebab yang membuat seorang laki-laki susah mendapatkan jodoh (atau pacar),berikut adalah sebab-sebab laki-laki susah dapat pacar atau jodoh :

1.Kurang percaya diri
pada dasranya,rasa percaya diri adalah kunci yang utama dalam bergaul,baik di dalam komunitas internal maupun komunitas eksternal.hal ini akan memperlancar pergaulan kita dengan wanita yang akan kita dekati. Jika dilogika,bergaul dengan komunitas saja kurang percaya diri,apalagi jika bergaul dengan wanita idaman kita

2.Tak punya banyak kenalan atau relasi
jangan pernah anggpa remeh teman,kenalan,dan relasi, karna bisa jadi merekalah yang justru dapat mengenalkan kita pada gadis idaman kita. Mereka juga bisa menjadi senjata rahasia kita dalam mendekati wanita yang kita taksir

3.Kere
maaf kalau judulnya agak ekstrem,tapi kenyataanya banyak sekali wanita yang lebih memilih pria yang kaya atau minimal mempunyai penghasilan.apalagi di jaman sekarang dimana nafsu belanja para cewek yang cenderung jor-joran. Pria kaya banyak dicari karna mereka bisa menjamin hidup para wanita di masa depan seandainya mereka menikah

4.Muka pas-pasan (atau malah dibawah standar)
Kita tak dapat menyangkal bahwa jaman sekarang banyak sekali wanita yang sangat mementingkan fisik pasangan mereka (terutama muka),hal ini mungkin dikarenakan para wanita akan lebih percaya diri saat berjalan bersama pasangan mereka yang ganteng

5.Egois
Dalam berpacaran dan berumah tangga,kita harus dapat memahami kelebihan dan kekurangan pasangan kita,sehingga kita tak bisa memaksakan pasangan kita untuk berbuat lebih untuk kita. Dan menurut survey independen,hampir semua wanita menginginkan pasangan yang pengertian dan tidak egois

6.Tidak Romantis
Banyak orang yang bilang bahwa romantis adalah bumbu yang paling penting dalam menjalin asmara,sehingga baik cewek maupun cowok akan lebih menyukai pasangan yang romantis dan tidak kaku dalam berpacaran

7.Tidak berani menyatakan cinta
Banyak sekali orang yang tak berani menyatakan cinta,hal ini dikarenakan karna adanay faktor no 1,yaitu kurang percaya diri. Bagaimana mau punya pacar jika menembak cewek saja tak berani,ingat ungkapan ini "pria menang tembak,wanita menang tolak" artinya pria berhak meminang wanita manapun,asal sesuai aturan,tapi wanita juga berhak untuk menolak pinangan pria tadi

8.Tidah Humoris

Wanita adalah makhluk yang aneh,wanita bisa sangat kuat memendam masalah mereka di dalam hati,sehingga kadang banyak wanita yang terlihat tegang karna masalah yang ia hadapi. Disinilah peran lelaki humoris akan sangat dibutuhkan,ia diharapakan dapat menghibur wanita yang byang sedang banyak masalah dengan sisi lucu yang ada di dalam dirinya,sehingga lambat laun akan muncul rasa simpati si cewek pada si lelaki,
jadi tidak heran jika laki-laki yang tidak humoris susah untuk mendapatkan simpati dari wanita

9.Tidak Pintar dalam "speak"
speak yang saya maksud adalah kamampuan seorang pria dalam memberikan alasan yang bermutu ketika ada konflikinternal dalam bercinta (biasanya kasus perselingkuhan). Pria yang tak dapat meyakinkan pasanganya besar kemungkinan akan mudah ditinggalakan oleh pasanganya

10.Mengincar nafsu semata
Cinta adalah hal yang sakral yang meliputi perasaan,hati,dan rasa saling membutuhkan antara dua insan manusia yang saling jatuh cinta,tapi banyak sekali pria yang justru menjalin asmara bukan untuk membangun rasa saling membutuhkan tadi, melainkan untuk mengincar tubuh si gadis, hal inilah yang sering membuat gadis sering melihat sebelah mata padanya

Sumber : http://sekedar-tahu.blogspot.com

Betulkah Ada Piramida Raksasa di Jawa Barat

Mentari nyaris berada di atas ubun-ubun, saat empat mobil menepi di pinggiran Jalan Raya Soreang-Cipatik, medio Februari 2011. Siang itu, Kampung Badaraksa yang terletak di lereng bukit, kedatangan tamu. Rombongan itu menyusuri  jalan kecil mendaki di tengah pemukiman penduduk, hendak menuju ke atas puncak Gunung Lalakon, yang terletak di Desa Jelegong, Kecamatan Kotawaringin, Kabupaten Bandung.
Dari Kampung Badaraksa yang berada di ketinggian sekitar 720 m di atas permukaan laut, mereka bergegas naik memutari bukit dari bagian selatan ke barat.
Sambil membawa berbagai peralatan dan beberapa gulungan besar kabel, rombongan membelah hutan gunung. Derap langkah kaki mereka seolah berkejaran dengan ritme suara jengkerik, dan tonggeret di kanan-kiri.
Tim yang terdiri dari sekelompok pemuda dan para peneliti itu, akhirnya sampai di puncak setinggi 988 meter dari permukaan laut.
Kabel direntang. Tim mulai memasang alat geolistrik yang mereka bawa. Sebanyak 56 sensor yang dipasangi altimeter (alat pengukur ketinggian) diuntai dari puncak bukit ke bawah lereng, masing-masing berjarak lima meter, dicatu oleh dua aki listrik.
Alat-alat itu berfungsi mendeteksi tingkat resistivitas batuan, dan bisa digunakan menganalisa struktur kepadatan batuan hingga ratusan meter ke bawah.  “Tujuan kami saat itu mengetahui apakah ada bangunan tersembunyi di dalam gunung,” kata Agung Bimo Sutedjo.

sumber: vivanews.com

Misteri Piramida Mesir

Piramida raksasa Mesir merupakan salah satu dari tujuh keajaiban dunia saat ini, sejak dulu dipandang sebagai bangunan yang misterius dan megah oleh orang-orang. Namun, meskipun telah berlalu berapa tahun lamanya, setelah sarjana dan ahli menggunakan sejumlah besar alat peneliti yang akurat dan canggih, masih belum diketahui, siapakah sebenarnya yang telah membuat bangunan raksasa yang tinggi dan megah itu? Dan berasal dari kecerdasan manusia manakah prestasi yang tidak dapat dibayangkan di atas bangunan itu? Serta apa tujuannya membuat bangunan tersebut? Dan pada waktu itu ia memiliki kegunaan yang bagaimana atau apa artinya? Teka-teki yang terus berputar di dalam benak semua orang selama ribuan tahun, dari awal hingga akhir merupakan misteri yang tidak dapat dijelaskan. Meskipun sejarawan mengatakan ia didirikan pada tahun 2000 lebih SM, namun pendapat yang demikian malah tidak bisa menjelaskan kebimbangan yang diinisiasikan oleh sejumlah besar penemuan hasil penelitian.

Sejarah Mitos dan Temuan Arkeologi

Sejak abad ke-6 SM, Mesir merupakan tempat pelarian kerajaan Poshi, yang kehilangan kedudukannya setelah berdiri lebih dari 2.000 tahun, menerima kekuasaan yang berasal dari luar yaitu kerajaan Yunani, Roma, kerajaan Islam serta kekuasaan bangsa lain. Semasa itu sejumlah besar karya terkenal zaman Firaun dihancurkan, aksara dan kepercayaan agama bangsa Mesir sendiri secara berangsur-angsur digantikan oleh budaya lain, sehingga kebudayaan Mesir kuno menjadi surut dan hancur, generasi belakangan juga kehilangan sejumlah besar peninggalan yang dapat menguraikan petunjuk yang ditinggalkan oleh para pendahulu.

Tahun 450 SM, setelah seorang sejarawan Yunani berkeliling dan tiba di Mesir, membubuhkan tulisan: Cheops, (aksara Yunani Khufu), konon katanya, hancur setelah 50 tahun. Dalam batas tertentu sejarawan Yunani tersebut menggunakan kalimat "konon katanya", maksudnya bahwa kebenarannya perlu dibuktikan lagi. Namun, sejak itu pendapat sejarawan Yunani tersebut malah menjadi kutipan generasi belakangan sebagai bukti penting bahwa piramida didirikan pada dinasti kerajaan ke-4.

Selama ini, para sejarawan menganggap bahwa piramida adalah makam raja. Dengan demikian, begitu membicarakan piramida, yang terbayang dalam benak secara tanpa disadari adalah perhiasan dan barang-barang yang gemerlap. Dan, pada tahun 820 M, ketika gubernur jenderal Islam Kairo yaitu Khalifah Al-Ma'mun memimpin pasukan, pertama kali menggali jalan rahasia dan masuk ke piramida, dan ketika dengan tidak sabar masuk ke ruangan, pemandangan yang terlihat malah membuatnya sangat kecewa. Bukan saja tidak ada satu pun benda yang biasanya dikubur bersama mayat, seperti mutiara, maupun ukiran, bahkan sekeping serpihan pecah belah pun tidak ada, yang ada hanya sebuah peti batu kosong yang tidak ada penutupnya. Sedangkan tembok pun hanya bidang yang bersih kosong, juga tak ada sedikit pun ukiran tulisan.

Kesimpulan para sejarawan terhadap prestasi pertama kali memasuki piramida ini adalah "mengalami perampokan benda-benda dalam makam". Namun, hasil penyelidikan nyata menunjukkan, kemungkinan pencuri makam masuk ke piramida melalui jalan lainnya adalah sangat kecil sekali. Di bawah kondisi biasa, pencuri makam juga tidak mungkin dapat mencuri tanpa meninggalkan jejak sedikit pun, dan lebih tidak mungkin lagi menghapus seluruh prasasti Firaun yang dilukiskan di atas tembok. Dibanding dengan makam-makam lain yang umumnya dipenuhi perhiasan-perhiasan dan harta karun yang berlimpah ruah, piramida raksasa yang dibangun untuk memperingati keagungan raja Firaun menjadi sangat berbeda.

Selain itu, dalam catatan "Inventory Stela" yang disimpan di dalam museum Kairo, pernah disinggung bahwa piramida telah ada sejak awal sebelum Khufu meneruskan takhta kerajaan. Namun, oleh karena catatan pada batu prasasti tersebut secara keras menantang pandangan tradisional, terdapat masalah antara hasil penelitian para ahli dan cara penulisan pada buku, selanjutnya secara keras mengecam nilai penelitiannya. Sebenarnya dalam keterbatasan catatan sejarah yang bisa diperoleh, jika karena pandangan tertentu lalu mengesampingkan sebagian bukti sejarah, tanpa disadari telah menghambat kita secara obyektif dalam memandang kedudukan sejarah yang sebenarnya.

Teknik Bangunan yang Luar Biasa


Di Mesir, terdapat begitu banyak piramida berbagai macam ukuran, standarnya bukan saja jauh lebih kecil, strukturnya pun kasar. Di antaranya piramida yang didirikan pada masa kerajaan ke-5 dan 6, banyak yang sudah rusak dan hancur, menjadi timbunan puing, seperti misalnya piramida Raja Menkaure seperti pada gambar. Kemudian, piramida besar yang dibangun pada masa yang lebih awal, dalam sebuah gempa bumi dahsyat pada abad ke-13, di mana sebagian batu ditembok sebelah luar telah hancur, namun karena bagian dalam ditunjang oleh tembok penyangga, sehingga seluruh strukturnya tetap sangat kuat. Karenanya, ketika membangun piramida raksasa, bukan hanya secara sederhana menyusun 3 juta batu menjadi bentuk kerucut, jika terdapat kekurangan pada rancangan konstruksi yang khusus ini, sebagian saja yang rusak, maka bisa mengakibatkan seluruhnya ambruk karena beratnya beban yang ditopang.

Lagi pula, bagaimanakah proyek bangunan piramida raksasa itu dikerjakan, tetap merupakan topik yang membuat pusing para sarjana. Selain mempertimbangkan sejumlah besar batu dan tenaga yang diperlukan, faktor terpenting adalah titik puncak piramida harus berada di bidang dasar tepat di titik tengah 4 sudut atas. Karena jika ke-4 sudutnya miring dan sedikit menyimpang, maka ketika menutup titik puncak tidak mungkin menyatu di satu titik, berarti proyek bangunan ini dinyatakan gagal. Karenanya, merupakan suatu poin yang amat penting, bagaimanakah meletakkan sejumlah 2,3 juta -2,6 juta buah batu besar yang setiap batunya berbobot 2,5 ton dari permukaan tanah hingga setinggi lebih dari seratus meter di angkasa dan dipasang dari awal sampai akhir pada posisi yang tepat.

Seperti yang dikatakan oleh pengarang Graham Hancock dalam karangannya "Sidik Jari Tuhan": Di tempat yang terhuyung-huyung ini, di satu sisi harus menjaga keseimbangan tubuh, dan sisi lainnya harus memindahkan satu demi satu batu yang paling tidak beratnya 2 kali lipat mobil kecil ke atas, diangkut ke tempat yang tepat, dan mengarah tepat pada tempatnya, entah apa yang ada dalam pikiran pekerja-pekerja pengangkut batu tersebut. Meskipun ilmu pengetahuan modern telah memperkirakan berbagai macam cara dan tenaga yang memungkinkan untuk membangun, namun jika dipertimbangkan lagi kondisi riilnya, akan kita temukan bahwa orang-orang tersebut tentunya memiliki kemampuan atau kekuatan fisik yang melebihi manusia biasa, baru bisa menyelesaikan proyek raksasa tersebut serta memastikan keakuratan maupun ketepatan presisinya.

Terhadap hal ini, Jean Francois Champollion yang mendapat sebutan sebagai "Bapak Pengetahuan Mesir Kuno Modern" memperkirakan bahwa orang yang mendirikan piramida berbeda dengan manusia sekarang, paling tidak dalam "pemikiran mereka mempunyai tinggi tubuh 100 kaki yang tingginya sama seperti manusia raksasa". Ia berpendapat, dilihat dari sisi pembuatan piramida, itu adalah hasil karya manusia raksasa.

Senada dengan itu, Master Li Hongzhi dalam ceramahnya pada keliling Amerika Utara tahun 2002 juga pernah menyinggung kemungkinan itu. "Manusia tidak dapat memahami bagaimana piramida dibuat. Batu yang begitu besar bagaimana manusia mengangkutnya? Beberapa orang manusia raksasa yang tingginya lima meter mengangkut sesuatu, itu dengan manusia sekarang memindahkan sebuah batu besar adalah sama. Untuk membangun piramida itu, manusia setinggi lima meter sama seperti kita sekarang membangun sebuah gedung besar."

Pemikiran demikian mau tidak mau membuat kita membayangkan, bahwa piramida raksasa dan sejumlah besar bangunan batu raksasa kuno yang ditemukan di berbagai penjuru dunia telah mendatangkan keraguan yang sama kepada semua orang: tinggi besar dan megah, terbentuk dengan menggunakan susunan batu yang sangat besar, bahkan penyusunannya sangat sempurna. Seperti misalnya, di pinggiran kota utara Mexico ada Kastil Sacsahuaman yang disusun dengan batu raksasa yang beratnya melebihi 100 ton lebih, di antaranya ada sebuah batu raksasa yang tingginya mencapai 28 kaki, diperkirakan beratnya mencapai 360 ton (setara dengan 500 buah mobil keluarga). Dan di dataran barat daya Inggris terdapat formasi batu raksasa, dikelilingi puluhan batu raksasa dan membentuk sebuah bundaran besar, di antara beberapa batu tingginya mencapai 6 meter. Sebenarnya, sekelompok manusia yang bagaimanakah mereka itu? Mengapa selalu menggunakan batu raksasa, dan tidak menggunakan batu yang ukurannya dalam jangkauan kemampuan kita untuk membangun?

Sphinx, singa bermuka manusia yang juga merupakan obyek penting dalam penelitian ilmuwan, tingginya 20 meter, panjang keseluruhan 73 meter, dianggap didirikan oleh kerjaan Firaun ke-4 yaitu Khafre. Namun, melalui bekas yang dimakan karat (erosi) pada permukaan badan Sphinx, ilmuwan memperkirakan bahwa masa pembuatannya mungkin lebih awal, paling tidak 10 ribu tahun silam sebelum Masehi.

Seorang sarjana John Washeth juga berpendapat: Bahwa Piramida raksasa dan tetangga dekatnya yaitu Sphinx dengan bangunan masa kerajaan ke-4 lainnya sama sekali berbeda, ia dibangun pada masa yang lebih purbakala dibanding masa kerajaan ke-4. Dalam bukunya "Ular Angkasa", John Washeth mengemukakan: perkembangan budaya Mesir mungkin bukan berasal dari daerah aliran sungai Nil, melainkan berasal dari budaya yang lebih awal dan hebat yang lebih kuno ribuan tahun dibanding Mesir kuno, warisan budaya yang diwariskan yang tidak diketahui oleh kita. Ini, selain alasan secara teknologi bangunan yang diuraikan sebelumnya, dan yang ditemukan di atas yaitu patung Sphinx sangat parah dimakan karat juga telah membuktikan hal ini.

Ahli ilmu pasti Swalle Rubich dalam "Ilmu Pengetahuan Kudus" menunjukkan: pada tahun 11.000 SM, Mesir pasti telah mempunyai sebuah budaya yang hebat. Pada saat itu Sphinx telah ada, sebab bagian badan singa bermuka manusia itu, selain kepala, jelas sekali ada bekas erosi. Perkiraannya adalah pada sebuah banjir dahsyat tahun 11.000 SM dan hujan lebat yang silih berganti lalu mengakibatkan bekas erosi.

Perkiraan erosi lainnya pada Sphinx adalah air hujan dan angin. Washeth mengesampingkan dari kemungkinan air hujan, sebab selama 9.000 tahun di masa lalu dataran tinggi Jazirah, air hujan selalu tidak mencukupi, dan harus melacak kembali hingga tahun 10000 SM baru ada cuaca buruk yang demikian. Washeth juga mengesampingkan kemungkinan tererosi oleh angin, karena bangunan batu kapur lainnya pada masa kerajaan ke-4 malah tidak mengalami erosi yang sama. Tulisan berbentuk gajah dan prasasti yang ditinggalkan masa kerajaan kuno tidak ada sepotong batu pun yang mengalami erosi yang parah seperti yang terjadi pada Sphinx.

Profesor Universitas Boston, dan ahli dari segi batuan erosi Robert S. juga setuju dengan pandangan Washeth sekaligus menujukkan: Bahwa erosi yang dialami Sphinx, ada beberapa bagian yang kedalamannya mencapai 2 meter lebih, sehingga berliku-liku jika dipandang dari sudut luar, bagaikan gelombang, jelas sekali merupakan bekas setelah mengalami tiupan dan terpaan angin yang hebat selama ribuan tahun.

Washeth dan Robert S. juga menunjukkan: Teknologi bangsa Mesir kuno tidak mungkin dapat mengukir skala yang sedemikian besar di atas sebuah batu raksasa, produk seni yang tekniknya rumit.

Jika diamati secara keseluruhan, kita bisa menyimpulkan secara logis, bahwa pada masa purbakala, di atas tanah Mesir, pernah ada sebuah budaya yang sangat maju, namun karena adanya pergeseran lempengan bumi, daratan batu tenggelam di lautan, dan budaya yang sangat purba pada waktu itu akhirnya disingkirkan, meninggalkan piramida dan Sphinx dengan menggunakan teknologi bangunan yang sempurna.

Dalam jangka waktu yang panjang di dasar lautan, piramida raksasa dan Sphinx mengalami rendaman air dan pengikisan dalam waktu yang panjang, adalah penyebab langsung yang mengakibatkan erosi yang parah terhadap Sphinx. Karena bahan bangunan piramida raksasa Jazirah adalah hasil teknologi manusia yang tidak diketahui orang sekarang, kemampuan erosi tahan airnya jauh melampaui batu alam, sedangkan Sphinx terukir dengan keseluruhan batu alam, mungkin ini penyebab yang nyata piramida raksasa dikikis oleh air laut yang tidak tampak dari permukaan.

Keterangan gambar: Sphinx yang bertetangga dekat dengan piramida raksasa kelihatannya sangat kuno. Para ilmuwan memastikan bahwa dari badannya, saluran dan irigasi yang seperti dikikis air, ia pernah mengalami sebagian cuaca yang lembab, karenanya memperkirakan bahwa ia sangat berkemungkinan telah ada sebelum 10 ribu tahun silam. (Lisensi gambar: Xu Xiaoqian)

Tentang Saya: Muhammad Fajri Fahrezi

Assallamualaikum, agan - agan semua .
maaf sebelum nya saya belum memperkenalkan diri saya sendiri, sekarang saya akan memperkenalkan diri saya dan siapa saya sebenar nya .

nama lengkap saya Muhmmad Fajri Fahrezi, saya biasa di panggil fahrezi tapi banyak juga yg memanggil saya dengan nama cutuy. Saya bersekolah di SMPN 48 Jakarta, duduk di kelas 8 lengkap nya di kelas 8-8. kalau ada yg mau menjadi teman pena saya bisa kirim - kirim surat ke alamat saya di jl. EE rt 013/09 no 7A. sekian dulu informasi tentang saya kapan-kapan akan saya sambung lagi .

Selasa, 07 Juni 2011

HOT MOVIE: 6 Film tentang UFO yang Perlu Anda Tonton Lagi !!

Agan agan semua nih ane cuma mau ngasih info sedikit, Anda percaya jika crop circle di persawahan Berbah, Sleman, Yogyakarta adalah jejak UFO? Untuk menyempurnakan rasa penasaran Anda, ada 6 film tentang makhluk luar angkasa yang perlu Anda tonton lagi, sekalian untuk mengisi hari di 2011.

Keenam film tersebut adalah 'Contact', 'The Abyss', 'Fire in the Sky', 'District 9', 'War of the Worlds', dan 'Signs'. Film tersebut cocok disandingkan dengan isu crop circle di Indonesia. Berikut sedikit

gambaran tentang film-film tersebut:

1.Contact
Film yang tayang pada 1997 ini diangkat dari novel fisikawan mendiang Carl Sagan dengan judul yang sama. Film ini tentang pencarian seorang peneliti muda bernama Ellie Arroway yang mencari kehidupan lain di luar tata surya. Ellie tidak percaya Tuhan setelah orangtuanya meninggal. Sebagai peneliti ruang angkasa, Ellie berhalusinasi mendapatkan panggilan dari ruang angkasa. Pesan tersebut berisi kode yang membuktikan ada kehidupan lain di sana.

2.The Abyss
Fiksi ilmiah klasik yang rilis pertama kali pada 1989 ini berkisah soal proyek pengangkatan kapan selam nuklir Amerika Serikat yang tenggelam di dasar laut. AS menuduh kapal itu karam akibat ulah Rusia. Maka, tim dari Angkatan Laut AS pun meminta bantuan AL Rusia untuk bersama-sama mengangkatnya. Saat proses pengangkatanitu, mereka melihat penampakan UFO di bawah laut.

3.Fire in the Sky
Beredar di bioskop pada 1993, film ini bisa dibilang sebagai film tentang UFO yang paling bisa dicerna. Film ini diangkat berdasarkan kisah nyata yang terjadi pada 5 November 1975 di kota Snowflake, Arizona. Seorang penduduk setempat bernama Travis Walton mengaku pernah diculik oleh alien yang menaiki UFO.

4.Distrik 9
Tayang pada 2009 lalu, film ini berlatar tahun 1982 ketika sebuah pesawat dari luar angkasa yang berisikan populasi alien bernama 'The Prawns' terlihat di Johannesburg, Afrika Selatan. Lalu, 28 tahun kemudian, pesawat itu kembali dengan membawa alien-alien ke bumi. Ternyata, mereka muncul akibat proyek gagal militer AS, yang kemudian disebut 'Distrik 9'. Manusia pun terancam.

5.War of the Worlds
Film ini merupakan drama sebuah keluarga kecil yang terjebak dalam penyerangan makhluk angkasa berkaki tiga. Adalah Ray Ferrier (Tom Cruise), Robbie Ferrier (Justin Chatwin), dan adik kecilnya Rachel Ferrier (Dakota Fanning) yang menjadi fokus utama sepanjang film. Ray dan istrinya sudah bercerai. Ketika istrinya ingin melakukan perjalanan ke Boston, ia menitipkan dua anak mereka ke Ray. Dua anak yang tidak terlalu dekat dengan ayahnya pasti memunculkan berbagai masalah. Kedekatan mereka mulai diuji ketika makhluk asing datang menyerang. Tanpa peringatan apapun, makhluk asing, sebut saja alien robot berkaki tiga, datang menyerang Amerika.

6.Signs
Setelah ditinggal mati istrinya, Collen Hess (Kalember) dalam sebuah kecelakaan mobil yang ganjil, Graham Hess (Mel Gibson) hidup bertani di desa kecil Buck County, Pennsylvania. Dia tinggal bersama kedua anaknya Morgan Hess (Rory Culkin) dan Bo Hess (Abigail Breslin) juga adik laki-lakinya, Merrill Hess (Joaquin Phoenix). Suatu hari Graham menemukan 500 jejak kaki yang aneh di ladang jagungnya. Setelah kejadian itu dua anaknya mengalami beberapa kejadian aneh. Mereka melihat bayangan misterius yang dengan cepat menghilang. Graham juga menjadi sering bermimpi tentang saat terakhir hidup istrinya. Graham yang tak lagi percaya Tuhan sejak istrinya meningga, yakin bahwa semua kejadian itu bukanlah kebetulan belaka dan akan mengancam keselamatan keluarganya. Bersama-sama dengan keluarganya dia harus bertahan dari serangan makhluk aneh. Perhatikan adegan ketika mereka harus bersembunyi di ruang bawah tanah sangat menegangkan.

Sabtu, 04 Juni 2011

10 SEPEDA TERMAHAL YANG PERNAH ADA DI MUKA BUMI

1. Aurumania's Gold Bike Crystal edition


Sepeda ini bisa dibilang termahal. Hampir semua bagian dilapisi emas 24 karat hingga sampai ke spokes. Handlebar grip dan sadle dilapisi kulit berkualitas tinggi juga dihiasi 600 butir kristal Swarovski. Sepeda ini di banderol US $ 144.464.


2. Madone 5,9 SL – Dilapisi emas dan berlian buatan manusia.


Dihiasi 7 berlian (hand made) dan 300 berlian putih. Dijual untuk disumbangkan ke Yayasan Lance Armstrong Foundation Gala. Sepeda ini dibangun atas kerja sama dengan Trek Bikes, Nike, Alan Friedman Jeweler dan artis Lenny Futura. Sepeda ini terjual dengan harga $75,000 USD.


3. Litespeed Blade – Kit Bike


Sepeda ini tidak dilapisi emas atau berlian namun biaya untuk riset, pengembangan dan produksi sepeda ini mencapai £25,317. Pembuatnya mengklaim bahwa sepeda ini bisa melaju sangat cepat dan bagi pengendaranya akan merasakan sepeda futuristik daripada sepeda konvensional biasa.


4. Celebrity Gold Bike – Needs security guard


Sepeda dikhususkan untuk para selebritis dunia khususnya di Inggris raya. Sepeda ini dilapisi emas 24 karat dan dibuat custom oleh seniman (hand made). Sepeda tersebut dihargai £4,000 dan uniknya sudah termasuk penjaganya yang senantiasa menjaga ketika sepeda diparkir.








5. Channel Bike – Limited edition


Sepeda ini hanya diproduksi 50 buah. Mempunyai julukan "Ultimate two-wheeled novelty". Beberapa bagian dilapisi kulit berkualitas tinggi yang dibuat oleh seorang pengrajin kulit legendaris Brooks Brothers. Karena langka dan antik sepeda ini memiliki harga $28,000 USD.


6. Diamond encrusted Enigma Elle Bicycle


Enigma 'Elle' frame 50cm with mirror polished logos
2 x Collection quality diamonds (D flawless) in the top tube
3 x 18ct gold badges by Nicholas James
18ct gold plated Campagnolo Centaur carbon Group Set
700c hand built wheels: Ambrosio hubs, Mavic Open Pro Rims
& 32 x 18ct gold plated spokes per wheel
Continental GP 4000 gold tyres
Carbon fibre seat post
'Elle' ladies handle bars by ITH
San Marco Ladies Saddle
Easton Carbon Fibre forks

Sayangnya harga masih dirahasiakan.


7. Koga Kimera


Koga mengklaim mengembangkan sepeda ini menelan biaya hingga mencapai $1,000,000 USD. Semua itu demi memenangi kejuaraan sepeda Velodrome di Olimpiade Theo Bos Belanda.

Menurut laporan, sepeda ini memiliki hambatan angin terendah di dunia (aerodimanika) yang memungkinkan pembalap bisa menungganginya lebih cepat. Tetapi sepeda ini memiliki frame yang sangat kaku daripada sepeda velodrome yang lain membuat agak sulit dikendarai.


8. BERU F1 System Factor 001 Bicycle


Sepeda ini didesain meniru teknologi mobil Formula-1 (F1). Dilengkapi komputer, radio transmitter dan GPS. Sepeda dengan harga GPB 20,000 (british poundsterling) ini diklaim sebagai sepeda masa depan.



9. Electric Assist Bicycle by eROCKIT

Ditanamkan baterai nano-phospate lithium dengan masa pakai hingga 10 tahun atau berjalan sejauh 50.000 km. Satu baterai yang terisi bisa menggerakkan sepeda ini sejauh 60-80 km, apabila habis maka pengendara harus menggunakan pedalnya untuk mengisi sekaligus berjalan. Harganya $44,000 USD.


10. KGS 'Tier3' Bikes


Sepeda custom ini diciptakan oleh Kevin Saunders. Maksud dari Tier 3 adalah harganya $30,000 USD seharga mobil yang nyaman. Kata pembuatnya yang membuat mahal dari sepeda ini adalah dibuat secara eksklusif, eksotis, unik, tanda KGS, presisi tinggi dan penyelesaian yang rapi. Satu lagi, parts sepeda ini dijamin sulit ditemukan di seluruh dunia. Nah lo, jangan sampai rusak alias nggak usah dipakai.

Jumat, 03 Juni 2011

About Break Dance

Breakdance, breaking, b-boying atau b-girling adalah gaya tari jalan yang muncul sebagai bagian dari gerakan hip hop di antara African American dan anak muda dari Puerto Rico yang dilakukan di bagian selatan New York City yang brutal pada tahun 1970. Pada Umumnya tarian ini diiringi lagu hip hop,rap, atau lagu remix (lagu yang di aransemen ulang).
Seorang breakdancer, breaker, b-boy atau b-girl adalah orang yang memainkan gerakan breakdance.

Asal Mula: Dari Jalan Menjadi Tarian


One of the major breakdance street culture pushes was Michael Jackson's Robot dance, first performed on television in 1974. The performance received a large following with many later breakdance pioneers further popularizing breakdance in the late 1970s.

Breakdance mulai menunjukan geliatnya ketika DJ Koll Herc mulai menghasilkan musik yang sedikit berbeda dengan musik-musik pada zaman tersebut. Sebuah musik Hip Hop dengan beat yang patah-patah atau biasa disebut dengan break beat. Ialah yang berjasa dalam menghasilkan musik yang dapat menginspirasi para breaker menciptakan gaya-gaya yang atraktif dan unik. Selain sebagai DJ yang menciptakan sebuah musik yang sangat pas untuk breakdance, Koll Herc juga termasuk salah satu senior di dunia musik Hip Hop. Ialah yang pada saat itu rela menjadikan tempat tinggalnya sebagai markas untuk komunitas ini.

Michael Jackson adalah orang yang mendorong pertumbuhan Breakdance. Jacko mulai memperkenalkan robot dance atau gerakan yang menyerupai robot pada lagu-lagu yang dibawakannya pada tahun 1974 di penampilan perdananya di televisi. Selain itu, di setiap penampilannya Jacko juga selalu membawakan berbagai macam gerakan yang cukup melegenda, salah satunya ialah moon-walk. Jacko juga selalu menemukan tarian-tarian baru yang membuat siapa saja yang melihatnya langsung penasaran dan mencoba mengikuti gerakan yang dibawakannya. Pada saat itu memang hanya Jacko yang cukup melegenda dengan tarian-tarian yang langsung menyebar seperti virus dan membuat orang-orang berusaha mengikuti gerakan-gerakan yang dibawakanya.

Jika dilihat lebih jauh, jenis tarian ini telah lahir jauh sebelum Michael Jackson tampil di pertunjukan yang menghebohkan dengan robot dance-nya tersebut. Sang legenda musik Funk James Brown telah menunjukan sebuah tarian yang sedikit banyak juga memiliki gerakan yang mirip dengan breakdance.

Perkembangan jenis tarian yang satu ini pun sangat pesat, bahkan beberapa komunitas di Amerika mulai terbentuk. Pada tahun 1980'an, breakdance sudah menjadi seperti fashion di Amerika. Hampir di setiap malam di beberapa bagian kota terdapat beberapa komunitas yang saling menunjukan kebolehannya dalam melakukan jenis tarian ini, walau tidak sedikit yang berujung pada keributan. Cara mereka berkompetisi memang sangat mirip dengan dengan freestyle yang biasa ditemukan pada musik Hip Hop. Tidak hanya di jalan-jalan saja tarian ini ditemukan, karena club dan party pun menjadi lahan empuk bagi para breaker untuk menunjukan kebolehannya.

Setelah sempat menjadi "sampah" di beberapa tempat umum tersebut, akhirnya breakdance mulai menunjukan kelasnya. Pada akhir tahun1980, mulai banyak kompetis breakdance yang resmi bermunculan dan Battle Of The Year merupakan salah satu kompetisi yang sangat berkelas. Kehadiran kompetisi ini langsung diikuti dengan berbagai kompetisi lainnya yang seara tidak langsung mengangkat kelas jenis tarian ini.

Rabu, 01 Juni 2011

Sepeda Fixie seharga hampir dari 1 Milyar

Sepeda Fixie seharga 1 Milyar, Mau?. Ini dia, sepeda fixie termahal di dunia. Namanya Aurumania Gold Bike Crystal Editions, Sepeda Fixie ini dibandrol seharga $ 102.418, nyaris mencapai 1 Milyar. Sepeda Fixie termahal di dunia ini dibuat dengan tangan, berlapis emas 24 Karat, dan dihiasi sekitar 600 Swarovski crystals. Pada bagian handle grips dan sadle nya dilapisi kulit premium yang dijahit tangan. Berikut Foto Sepeda Fixie Termahal di Dunia :




Sepeda Fixie atau fixie bike ini dibuat dalam edisi terbatas, hanya dibuat 50 unit ini, diperuntukan bagi para milyuner pecinta fixie, Harga Sepeda Fixie Aurumania diatas, termasuk ongkos kirim ke belahan dunia manapun. Mau?
Foto Sepeda Fixie Termahal Dunia




Foto Sepeda Fixie Termahal Dunia "Gold Plated, Swarovski crystals"

10 kisah orang bodoh yang akhirnya menjadi orang sukses

1. Adam Khoo ( lihat foto )
Dia orang Singapura. Waktu kecil, ia adalah penggemar berat games dan TV. Sehari, ia bisa berjam-jam di depan TV. Baik main PS atau nonton TV.

Adam Khoo pun dikenal sebagai anak bodoh. Ketika kelas empat SD, Ia dikeluarkan dari sekolah. Ia pun masuk ke SD terburuk di Singapura. Ketika akan masuk SMP, ia ditolak oleh enam SMP terbaik di sana. Akhirnya, ia bisa masuk ke SMP terburuk di Singapura. Begitu terpuruknya prestasi akademisnya, tapi lama kelamaan membaik justru karena cemoohan teman-temannya, hingga akhirnya memperoleh kesuksesan di dunia bisnis.

Prestasi Adam di dunia bisnis ditandai pada saat Adam berusia 26 tahun. Ia telah memiliki empat bisnis dengan total nilai omset per tahun US$ 20 juta.

Kisah bisnis Adam dimulai ketika ia berusia 15 tahun. Ia berbisnis music box. Bisnis berikutnya adalah bisnis training dan seminar. Pada usia 22 tahun, Adam Khoo adalah trainer tingkat nasional di Singapura. Klien-kliennya adalah para manager dan top manager perusahaan-perusahaan di Singapura. Bayarannya mencapai US$ 10.000 per jam.

2. Albert Enstein
Siapa yang belum tahu Albert Einstein? Dialah Ilmuwan terkenal abad 20 yang terkenal dengan teori relativitasnya. Dia juga salah satu peraih Nobel. Siapa sangka dia adalah seorang anak yang terlambat berbicara dan juga mengidap Autisme. Waktu kecil dia juga suka lalai dengan pelajaran.

3. Aristotle Onassis
Di sekolah, ia bodoh dan suka mencari perkara, mengikuti contoh banyak orang kaya. Tidak aneh kalau ia diusir dari beberapa sekolah. Ia paling sering menduduki ranking terbawah di kelasnya. Salah seorang gurunya berkata:

Teman-teman sekelas memuja dia, tetapi guru guru dan keluarganya berputus asa. Selagi ia masih muda, dengan mudah orang dapat melihat bahwa dia akan menjadi seorang di antara mereka yang akan menghancurkan diri sama sekali atau sukses secara gilang-gemilang. Walaupun raportnya di sekolah jauh dari bagus, bakatnya untuk berdagang dan mencari uang telah tampak sejak dini. Akhirnya dia menjadi seorang milyuner.

4. Thomas Alva Edison
Suatu hari, seorang bocah berusia 4 tahun, agak tuli dan bodoh di sekolah, pulang ke rumahnya membawa secarik kertas dari gurunya. ibunya membaca kertas tersebut,

Tommy, anak ibu, sangat bodoh. kami minta ibu untuk mengeluarkannya dari sekolah.
Sang ibu terhenyak membaca surat ini, namun ia segera membuat tekad yang teguh, ” anak saya Tommy, bukan anak bodoh. saya sendiri yang akan mendidik dan mengajar dia.”

Tommy kecil adalah Thomas Alva Edison yang kita kenal sekarang, salah satu penemu terbesar di dunia. dia hanya bersekolah sekitar 3 bulan, dan secara fisik agak tuli, namun itu semua ternyata bukan penghalang untuk terus maju.

Siapa yang sebelumnya menyangka bahwa bocah tuli yang bodoh sampai-sampai diminta keluar dari sekolah, akhirnya bisa menjadi seorang genius? jawabannya adalah ibunya! Ya, Nancy Edison, ibu dari Thomas Alva Edison, tidak menyerah begitu saja dengan pendapat pihak sekolah terhadap anaknya.

5. Chris Gardner
Sudah pernah nonton film atau baca buku Pursuit of Happyness ? Itulah kisah nyata kehidupan Christoper Paul Gardner yang diperankan oleh Will Smith. Pahit manisnya kehidupan tampaknya sudah dirasakan olenya. Kehilangan tempat tinggal, ditinggal istri, ditangkap polisi, kesulitan membayar kredit, semuanya sudah dirasakan. Dia bukanlah orang berpendidikan tinggi tapi dia terus berusaha dan berjuang, Kini dia menjadi seorang milyuner sukses, motivator, entrepeneur dan filantropis. Sekarang dia mempunyai Gardner Rich & Co, sebuah perusahaan pialang saham.

6. Ludwig Van Beethoven
Jika anda mengenal seorang wanita yang sedang hamil, yang telah mempunyai 8 anak, tiga diantaranya tuli, dua buta, satu mengalami gangguan mental dan wanita itu sendiri mengidap sipilis, apakah anda akan menyarankannya untuk menggugurkan kandungannya? Jika anda menjawab ya, maka anda baru saja membunuh salah satu komponis masyur dunia. Karena anak yang dikandung oleh sang ibu tersebut adalah Ludwig Van Beethoven. Ketika Beethoven berumur di ujung dua puluhan, tanda-tanda ketuliannya mulai tampak, tapi akhirnya ia menjadi Komponis yang terkenal dengan karya 9 simfoni, 32 sonata piano, 5 piano concerto, 10 sonata untuk piano dan biola, serangkaian kuartet gesek yang menakjubkan, musik vokal, musik teater, dan banyak lagi.

7. Louis Braille
Louis Braille mengalami kerusakan pada salah satu matanya ketika berusia 3 tahun. Waktu itu secara tidak sengaja dia menikam matanya sendiri dengan alat pembuat lubang dari perkakas kerja ayahnya. Kemudian mata yang satunya terkena sympathetic ophthalmia, sejenis infeksi yang terjadi karena kerusakan mata yang lainnya. Kebutaan tidak membuatnya putus asa, ia menciptakan abjad Braille yang membantu orang buta juga bisa membaca. Sekarang siapa yang tidak tahu Abjad Braille?

8. Abraham Lincoln
Kisah Lincoln merupakan contoh klasik orang-orang yang benar-benar berani gagal.
Gagal dalam bisnis pada tahun 1831.
Dikalahkan di Badan Legislatif pada tahun 1832.
Gagal sekali lagi dalam bisnis pada tahun1833.
Mengalami patah semangat pada tahun 1836.
Gagal memenangkan kontes pembisara pada tahun1838.
Gagal menduduki dewan pemilih pada tahun 1840.
Gagal dipilih menjadi anggota Kongres pada tahun 1843.
Dilantik menjadi anggota Kongres pada tahun 1846.
Gagal menjadi anggota Kongres pada tahun 1848.
Gagal menjadi anggota senat pada tahun 1855.
Gagal Menjadi Presiden Pada Tahun 1856.
Gagal Menjadi anggota Dewan Senat pada tahun 1858.
Akhirnya pada tahun 1860 dilantik sebagai presiden Amerika yang ke-16 dan salah seorang presiden yang sukses dalam sejarah Amerika.

9. Bill Gates
Nah, ada yang tidak kenal Bill Gates? William Henry Gates III, atau yang lebih dikenal Bill Gates adalah pendiri (bersama Paul Allen) dan ketua umum perusahaan perangkat lunak AS, Microsoft. Ia juga merupakan seorang filantropis melalui kegiatannya di Yayasan Bill & Melinda Gates. Ia menempati posisi pertama dalam orang terkaya di dunia versi majalah Forbes selama 13 tahun (1995 hingga 2007). Siapa sangka dia DO dari Harvard dan sebelumnya pernah bekerja sebagai Office Boy

10. Mark Zuckerberg
Yang satu ini dinobatkan sebagai miliarder termuda dalam sejarah yang memulai dari keringatnya sendiri. Bagaimana tidak, dimulai dari sebuah situs penghubung mahasiswa Harvard, ternyata banyak yang menyukainya, dengan nekat ia mengikuti jejak seniornya, Bill Gates, DO dari Harvard untuk mengembangkan situs tersebut menjadi Facebook yang kita kenal sekarang. Tahukah Anda? Mark pernah menolak tawaran Friendster yang ingin membeli Facebook 10 juta US$, artinya sekitar Rp. 9,500,000,000 (kurs Rp. 9,500), tawaran dari viacom 750 juta dolar (Rp. 7,125,000,000,000) dan yang paling mengagetkan tawaran dari yahoo satu miliar dolar (Rp. 9,500,000,000,000).